DISBUDPARSU Menerima Kunjungan Kerja DPRD Tapteng

Home / Berita  / DISBUDPARSU Menerima Kunjungan Kerja DPRD Tapteng

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sumatera Utara (Disbudparsu) Kamis, (16/6) menerima Kunjungan Kerja (Kunker) DPRD Tapanuli Tengah (Tapteng) bersama Kepala Bagian Umum Pemerintah Kabupaten Tapteng staf di Aula Rapat Disbudparsu. Kunker dimaksud untuk kordinasi dan konsultasi terkait pengembangan potensi wisata yang ada di Tapteng. Kunker diterima oleh Kepala Bidang Objek Usaha dan Pariwisata Maike Moganai Ritonga Bersama staf dan Pamong Budaya Elfinayungan Siregar.

Dalam kesempatan ini Maike mengatakan bahwa pengembangan objek wisata harus didukung oleh regulasi dan infrastruktur serta fasilitas seperti mushola, penginapan, air bersih.

DOK | HUMAS DKPSU