Pemko Tajungbalai Tampilkan Kerajinan Batik Kito di PRSU 2019

Home / Berita  / Pemko Tajungbalai Tampilkan Kerajinan Batik Kito di PRSU 2019

Medanbisnisdaily.com-Medan. Pemko Tanjungbalai menampilkan Batik Kito dan berbagai produk kerajinan pada malam puncak pembukaan Pekan Raya Sumateta Utara (PRSU) ke-48 tahun 2019, di Tapian Daya, Jalan Gatot Subroto, Medan,Jumat malam (8/3/2019).

Wali Kota Tanjungbalai, HM Syahrial didampingi Pelaksana Tugas Kepala Disdagper, Nurmalini Marpaung serta Kabag Himas dan Protokol, Darwansyah Merta Wijaya cukup bersemangat, karena hasil produk kerajinan Tanjungbalai bisa tampil lebih banyak pada PRSU.

Selain produk kerajinan Batik Kito, yang ditampilkan juga ada beberapa produk kerajinan lainnya, seperti hantaran pernikahan adat budaya Tanjungbalai, berbagai jenis merajinan kulit kerang, peci dan produk makanan lainnya, yang semua itu merupakan buah pikir dan binaan Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dan TIm Penggerak PKK Tanjungbalai, Hj Sri Silvisa Novita Syahrial.

Diketahui,khusus produk kerajinan Batik Kito yang ditampilkan di Paviliun Pemko Tanjungbalai pada PRSU kali ini tidak hanya siap bersaing di pasar domestik, tetapi mampu bersaing dengan produk batik di mancanegara.

“Bahkan, belakangan ini kerajinan Batik Kito terlihat semakin dikenal dan tak kalah bersaing dengan produksi kerajinan batik yang dihasilkan para pengrajin dari berbagai daerah di nusantara ini,: kata Wali Kota.

Hj Sri Silvisa Novita Muhammad Syahrial menyatakan optimis Batik Kito yang telah memiliki ciri khas tersendiri dengan motif khas kerang yang menjadi ikon Tanjungbalai dinilai mampu bersaing dengan produk dari daerah lain.

Dekranasda Tanjungbalai menyadari masih banyak hal-hal yang harus dilakukan, baik SDM, kreasi inovasi motif terbaru maupun promosi. Hingga saat ini Dekranasda Tanjungbalai terus berupaya mengenalkan produk Batik Kitom baik melalui promosi di media sosial dan website Pemko Tanjungbalai, mengikuti promosi pameran potensi daerah seperti di PRSU.

“Melalui langkah konkret dan komitmen yang kuat dalam memajukan IKM di daerah dengan berbagai metode promosi seperti saat ini, saya optimis ke depannya Batik Kito Tanjungbalai akan semakin dikenal dan diterima oleh masyarakat dan secara otomatis meningkatkan taraf ekonomi para pengrajin dan masyarakat Tanjungbalai.” kata Hj Sri Silvisa Novita.

Sumber : http://www.medanbisnisdaily.com/news/online/read/2019/03/09/68475/pemko_tajungbalai_tampilkan_kerajinan_batik_kitodi_prsu_2019/